1. Inilah Pemenang Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia 2021 Kolaborasi Canva & Ayo Guru Berbagi!

Inilah Pemenang Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia 2021 Kolaborasi Canva & Ayo Guru Berbagi!

Halo Sobat Canva! Setelah berjalan selama beberapa periode sejak akhir tahun kemarin, kompetisi bertajuk Penghargaan Guru Inovatif Indonesia 2021 berhasil mengumpulkan 9 guru terbaik dari jenjang SD, SMP/MTS, dan SMA/SMK/Sederajat sebagai pemenang.

Berdasarkan informasi sebelumnya, Canva dan Ayo Guru Berbagi berkolaborasi menyelenggarakan Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia 2021 dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional tanggal 25 November. Hal ini sekaligus bentuk apresiasi terhadap kinerja para tenaga pengajar dalam kontribusinya terhadap pendidikan di Indonesia.

Secara garis besar, Canva serta Ayo Guru Berbagi ingin memberikan penghargaan kepada Bapak dan Ibu guru yang telah memberikan dedikasi terbaik kepada siswa-siswi dalam pembelajaran jarak jauh selama masa pandemi.

Terhitung ada banyak tenaga pengajar dari berbagai tingkat yang berpartisipasi pada ajang ini sejak November tahun lalu. Apakah nama Anda termasuk? Ini dia daftar pemenang Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia 2021!

Daftar Pemenang Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia 2021

KATEGORI SD/MI/SEDERAJAT

Juara 1: Irwan Taufiqurrahman - SDN 5 Cakranegara, Mataram, NTB

Inovasi Mengajar:

Pembelajaran dengan AI, AR, Hyper Media Canva dan belajar.id.

Juara 2: Restiningsih - SD Mutiara Hati, Kota Tangerang, Jawa Barat

Inovasi Mengajar:

Membangun keterampilan literasi siswa dengan cerita digital Canva.

Juara 3: Muliyani Olvah - MIN 8 Tabalong, Kalimantan Selatan

Inovasi Mengajar:

Flipped Classroom berbasis proyek dengan Canva dan Rumah Belajar.

KATEGORI SMP/MTS/SEDERAJAT

Juara 1: Tevan Adi Satria - SMP Kristen YSKI, Semarang, Jawa Tengah

Inovasi Mengajar:

Pembelajaran menggunakan Virtual Laboratorium, Virtual Reality, dan suplemen interaktif berbasis Canva.

Juara 2: Ambarwati Kinasih - SMPN 4 Woha, Kabupaten Bima, NTB

Inovasi Mengajar:

Pembelajaran berbasis proyek dengan Canva (LKPD, Video, dan Presentasi).

Juara 3: Dede Hamdani - SMP Al-Chalidiyah, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Inovasi Mengajar:

Pembelajaran PAI dengan presentasi video Canva.

KATEGORI SMA/SMK/MA/SEDERAJAT

Juara 1: Ifalon Manduapessy - SMA Negeri 1 Biak, Papua

Inovasi Mengajar:

Meningkatkan semangat belajar siswa melalui modifikasi media pembelajaran.

Juara 2: Achmad Sulton - SMAN 4 Malang, Jawa Timur

Inovasi Mengajar:

Pembelajaran bahasa Inggris dengan media variatif untuk mengatasi jenuh belajar online. Temukan cerita beliau di sini: bit.ly/PGIAchmad(terbuka di tab atau jendela baru)

Juara 3: I Nyoman Duwika Adi Ana - SMKN 1 Bebandem, Karangasem, Bali

Inovasi Mengajar:

Penggunaan animasi Mang & Ming berbantuan Canva untuk wujudkan Merdeka Belajar. Temukan cerita beliau di sini: bit.ly/PGIINyomanDuwika(terbuka di tab atau jendela baru)

Kriteria Penilaian Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia

Seperti yang telah diketahui sebelumnya, peserta Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia mesti menuliskan ceritanya terkait inovasi mengajar dalam template presentasi yang telah disediakan Canva. Pertanyaan tersebut meliputi tantangan, tujuan, hingga inovasi.

Lewat daftar pertanyaan yang diajukan oleh Canva, para juri menilainya lewat aspek-aspek berikut:

  • Inovasi

Guru menggunakan alat, peralatan, teknologi, atau metodologi baru yang inovatif untuk menjawab tantangan tertentu selama pembelajaran jarak jauh akibat pandemi.

  • Dampak pada peserta didik

Inovasi yang diterapkan menunjukkan bukti dalam mempertahankan atau meningkatkan hasil belajar selama pandemi. Guru dapat membuktikannya melalui bercerita pada presentasi, membagikan rekaman atau foto aktivitas belajar, maupun dokumentasi penilaian siswa.

  • Inspirasi

Guru harus mengirimkan salah satu dari dokumen berikut sebagai bentuk dukungan dari lingkungan sekitar yang menunjukkan guru inspirasional, bersemangat untuk membuat perbedaan di sekolah dan lingkungan.

  • Surat rekomendasi dari kepala sekolah atau kolega (Nilai: 20%)
  • Kutipan dari minimal 3 siswa (Nilai: 80%)

Selamat kepada Bapak dan Ibu Guru yang berhasil memenangkan kompetisi ini, ya! Terima kasih kepada para tenaga pengajar yang juga telah berpartisipasi dalam Kompetisi Penghargaan Guru Inovatif Indonesia, semoga beruntung dalam kesempatan selanjutnya.

Bersama Canva dan Ayo Guru Berbagi, yuk kita tingkatkan sistem pendidikan Indonesia yang lebih baik untuk muda-mudi di Tanah Air!


Artikel terkait

Lihat semua

Wujudkan ide Anda dalam hitungan menit.

Ekspresikan diri Anda dengan program desain termudah di dunia.