100% bebas dikustom
Ribuan template dan layout gratis
Jutaan foto, ikon dan ilustrasi
Unduh dan publikasikan dengan mudah
Kini, membuat komik pendek, sederhana, dan lucu secara online dengan contoh gambar inspiratif, termasuk dalam bahasa Inggris, bisa dilakukan lewat aplikasi komik Canva. Tak perlu khawatir, siapapun kini bisa menjalani proses pembuatan komik dengan mudah dan gratis!
Apa itu komik? Berdasarkan pengertian umum, komik adalah gambar bercerita yang disusun secara naratif. Isi dari komik kebanyakan bertema segar, lucu, penuh komedi, edukatif, meski ada juga yang mengusung topik lebih serius. Orang yang membuat gambar komik disebut komikus, dan setiap sosok tersebut memiliki karakteristik visual yang khas.
Mulai dari pahlawan super hebat yang menyelamatkan dunia hingga petualangan sehari-hari bersama hewan peliharaan ajaib, komik mampu menggambarkan imajinasi sang pembuat komik dengan cara terbaik. Komik adalah bentuk seni populer yang tidak hanya menghibur, namun juga mendidik karena kemampuannya menjelaskan kisah yang rumit menggunakan gambar serta dialog.
Siapa sangka, ternyata membuat komik tak sesulit yang kita kira. Dewasa ini, sudah banyak tersedia aplikasi membuat komik yang mudah digunakan bahkan gratis seperti Canva. Mulai dari membuat komik sederhana, edit komik, hingga panduan seputar teknik membuat komik, semua tersedia di sini(terbuka di tab atau jendela baru). Sekarang adalah saatnya Anda memiliki komik buatan sendiri!
Gunakan Canva agar Anda dapat memotong gambar(terbuka di tab atau jendela baru), membuat tulisan melengkung(terbuka di tab atau jendela baru), hingga tambahkan teks ke foto(terbuka di tab atau jendela baru) untuk menghidupkan ide untuk konsep komik yang menarik dan keren. Meski terlihat sulit, tapi sebenarnya tidak demikian. Penggunaan desain komik ini juga bisa dikombinasikan dengan penggunaan model desain lain, misal contoh sampul ebook(terbuka di tab atau jendela baru).
Pembuat komik dari Canva sangat mudah digunakan. Anda tidak perlu menjadi kartunis, seniman, atau desainer profesional untuk membuat komik menarik. Cukup pikirkan topik dan alur cerita yang diinginkan, Canva siap mengisi kebutuhan desain secara mumpuni.
Baik buat komik untuk anak, orang tua, atau ingin mewujudkan mimpi sebagai novelis grafis ternama di masa depan, Canva dapat membantu Anda membuat karya seni yang patut dibanggakan. Simak cara membuat komik secara mudah dan gratis di Canva, lewat langkah-langkah berikut ini!
Canva dapat diakses melalui ponsel atau desktop. Masuk atau daftar menggunakan email, akun Facebook, maupun Google, lalu cari “komik” untuk mulai membuat desain.
Mulai dengan halaman kosong atau pilih salah satu template siap pakai dari Canva. Telusuri template komik untuk setiap tema, gaya, dan layout. Setelah menemukan template terbaik, cukup klik untuk mulai membuat komik.
Mendesain komik di Canva begitu mudah karena setiap template disertai halaman lengkap, halaman kosong, balon percakapan, dan serta dua halaman set ilustrasi. Tarik dan lepas setiap elemen dengan mudah ke desain Anda.
Berkreasilah dengan skema warna, layout, gaya font, serta kombinasi stiker, ikon, dan ilustrasi. Atur ulang balon percakapan dan bingkai, atau unggah gambar dan karya milik Anda. Kombinasikan seluruh elemen tersebut dan edit komik hingga hasilnya memuaskan.
Setelah puas dengan hasil komik buatan sendiri, simpan dan unduh kapan saja berdasarkan format yang diinginkan. Anda dapat mengunggah komik di media sosial seperti Facebook dan Instagram, atau cetak dengan resolusi tinggi jika ingin dibagikan secara langsung.
Canva dapat diakses melalui ponsel atau desktop. Masuk atau daftar menggunakan email, akun Facebook, maupun Google, lalu cari “komik” untuk mulai membuat desain.
Mulai dengan halaman kosong atau pilih salah satu template siap pakai dari Canva. Telusuri template komik untuk setiap tema, gaya, dan layout. Setelah menemukan template terbaik, cukup klik untuk mulai membuat komik.
Mendesain komik di Canva begitu mudah karena setiap template disertai halaman lengkap, halaman kosong, balon percakapan, dan serta dua halaman set ilustrasi. Tarik dan lepas setiap elemen dengan mudah ke desain Anda.
Berkreasilah dengan skema warna, layout, gaya font, serta kombinasi stiker, ikon, dan ilustrasi. Atur ulang balon percakapan dan bingkai, atau unggah gambar dan karya milik Anda. Kombinasikan seluruh elemen tersebut dan edit komik hingga hasilnya memuaskan.
Setelah puas dengan hasil komik buatan sendiri, simpan dan unduh kapan saja berdasarkan format yang diinginkan. Anda dapat mengunggah komik di media sosial seperti Facebook dan Instagram, atau cetak dengan resolusi tinggi jika ingin dibagikan secara langsung.
Setelah membaca penjelasan di atas, sudahkah Anda paham langkah langkah membuat komik digital sekarang? Jika sudah, saatnya untuk mencoba setiap langkah secara tersusun tanpa melewatkan sedikit pun. Kelak Anda akan terbiasa dan mampu membuat komik sederhana dalam waktu singkat.
Beberapa langkah pertama yang harus dilakukan untuk membuat gambar komik adalah:
Sampai sini, Anda bisa menyimpan ketiga poin di atas dan mulai memikirkan eksekusi yang lebih serius lewat draf. Berupa apakah draft pada pembuatan komik? Secara harfiah, draf tersebut berbentuk kotak frame dan layout halaman. Anda tinggal mengisinya ketika konsep sudah matang.
Langkah akhir membuat komik adalah memasukkan dialog pada balon percakapan. Agar proses lebih cepat, ada baiknya untuk menyiapkan kalimat tersebut dalam catatan yang berbeda sehingga Anda hanya tinggal memindahkan saja ketika desain komik sudah benar-benar rampung.
Pertimbangkan langkah-langkah membuat komik ini agar tidak salah kaprah. Selebihnya, Anda hanya perlu memahami syarat membuat komik secara sederhana, yakni:
Pastikan agar seluruh syarat ini terpenuhi dengan cara membaca dan mencari inspirasi dari komik lain. Sebagai contoh, mengapa karakter tokoh dalam komik dibuat sederhana? Hal ini biasanya dilakukan agar kisah dalam komik tidak rumit. Syarat lainnya juga perlu dipahami dengan baik agar hasil komik Anda dapat memuaskan kelak.
Saat mengembangkan cerita untuk komik, Anda mungkin telah membayangkan satu atau dua karakter. Punya pena atau pensil? Bagus! Buat sketsa(terbuka di tab atau jendela baru) makhluk, karakter, dan elemen untuk menunjukkan sudut pandang unik Anda. Setelah selesai, unggah sketsa tersebut sebagai gambar untuk digunakan dalam komik.
Buat sketsa karakter dengan berbagai suasana hati dan ekspresi untuk menyempurnakan kepribadiannya, atau buat sosok yang aneh dan belum pernah ada agar cerita Anda semakin seru. Bayangkan sepeda terbang atau tanaman yang dapat berbicara. Semakin aneh, semakin keren!
Tak hanya mengambil dari aset yang tersedia, pembuat komik dari Canva membebaskan Anda untuk menggunakan sketsa sendiri agar tampil lebih orisinal. Kami tidak akan membatasi kreativitas Anda,tetapi justru mendukungnya demi mewujudkan potensi desain yang paling optimal.
Dalam hal membuat komik, grid adalah alat bantu dasar yang Anda perlukan. Untungnya, template contoh komik(terbuka di tab atau jendela baru) Canva telah dilengkapi grid, sehingga Anda hanya perlu menyesuaikan dan mengunggah sketsa gambar. Mengapa keberadaan grid penting? Faktanya, grid sangat diperlukan untuk membantu Anda menyusun dan mengatur komik agar ceritanya lebih mengalir.
Pilih grid dari berbagai jumlah dan ukuran persegi. Anda dapat mengubah ukuran grid dengan menarik bagian sudutnya. Tips: tahan tombol shift, lalu tarik untuk mempertahankan rasio yang sama. Setelah itu, tarik dan lepas sketsa atau gambar Anda untuk menempatkannya dalam grid. Anda bahkan dapat mengisi grid hanya dengan warna(terbuka di tab atau jendela baru) agar dapat menambahkan narasi sebelum menampilkan karakter.
Selain format cerita bergambar, Anda dapat mengaplikasikan template komik untuk membuat cover buku(terbuka di tab atau jendela baru). Sambil melihat inspirasi contoh cover buku(terbuka di tab atau jendela baru), template komik dari Canva memungkinkan Anda menyesuaikan desain dengan mudah.
Baik ingin membuat sesuatu yang lucu, sentimental, maupun aneh, Anda memiliki akses ke semua yang dibutuhkan untuk membuat komik keren. Salah satu cara termudah untuk menggambarkan suasana hati adalah melalui dialog dalam balon kata.
Dengan ratusan font cantik dan gratis(terbuka di tab atau jendela baru) untuk digunakan, Anda dapat menyampaikan seluruh emosi dalam bentuk teks. Pastikan pembaca mengetahui siapa yang sedang berbicara menggunakan balon kata dengan mencari perpustakaan elemen “balon kata”, lalu pilih salah satu koleksinya yang penuh warna dan unik. Gunakan pula produk desain Canva lainnya seperti AI pembuat anime(terbuka di tab atau jendela baru) dan AI pembuat karakter(terbuka di tab atau jendela baru).
Setelah naskah buku komik selesai, beberapa seniman akan mengilustrasikan komik tersebut dengan menambahkan sketsa, tinta, warna, dan teks. Banyak dari pekerjaan ini dapat dilakukan secara digital. Setelah editor menyetujui karya tersebut, komik kemudian dikirimkan ke printer.
Pertama, tentukan dimensi sampul buku komik Anda. Buat desain judul, lalu sesuaikan dengan seni sampul. Pastikan nada dan kualitas komik telah sesuai dengan sampul, lalu gunakan kontras untuk menyorot konten sampul. Pilih lapisan akhir dan berat yang sesuai untuk kertas.
Satu bagian penting dari komik yang bagus adalah narasi atau alur cerita yang kuat. Ciptakan karakter dengan harapan dan impian, lalu plot tantangan sebagai puncak cerita, lalu tutup dengan ending yang apik. Buat tampilan visual berkualitas setinggi mungkin, kemudian gunakan balon kata dan buat bingkai yang penuh dengan aksi.
Febrina DP